Vertiminaponik, Solusi Bertani di Lahan Sempit, Begini Caranya

- 23 Mei 2022, 13:26 WIB
Vertiminaponik, Solusi Bertani di Lahan Sempit.
Vertiminaponik, Solusi Bertani di Lahan Sempit. /Instagram.com/@agri_kita

Sistem vertiminaponik sangat bisa diadaptasi oleh seluruh kalangan, karena vertiminaponik lebih mamanfaatkan pekarangan rumah dengan lahan yang ada.

Jenis tanaman yang dapat ditanam pada sistem ini adalah semua jenis sayuran daun dan buah, seperi bayam, kangkung, selada, sawi caisim, sawi pakcoy, tomat, cabai,terong, dll.

Keunggulan dalam pemanfaatan sistem vertiminaponik antara lain hemat air, lahan dan media tanam. Ditambah lagi, air yang digunakan menjadi kaya oksigen. Pengelolaan sistem ini pun dilakukan secara organik.

Baca Juga: Samsul Arif Sukes Cetak 2 Gol dan Bawa Kemenangan Buat Persis Solo, Persebaya Salah Menjualnya?

Seperti penjelasan BPTP Jakarta, Dr Yudi Sastro, dikutip dari Instagram @agri_kita pada 23 Mei 2022 menjelaskan, hasil satu tangki air (toren 500 L) dapat diisi ikan nila atau bawal sampai 200 ekor, sedangkan lele sekitar 300 ekor dengan jumlah produksi akhir sekitar 17 kg.

Di atas tangki dapat disimpan 8 talang air yang ditanami empat jenis sayur yang berbeda. Untuk setiap satu talang (panjang 1 meter) yang ditanami sayuran sawi dapat menghasilkan 0,6 kg sawi.

Begitupun apabila ditanami selada dapat menghasilkan sekira 0,6 kg selada. Sedangkan apabila ditanami kangkung dan bayam, masing-masing dapat menghasilkan seberat 1kg dan 0,8 kg.

Itulah informasi mengenai salah satu metode menanam, Vertiminaponik, semoga bermanfaat. ***

Halaman:

Editor: Abdulloh Nasrul Umam

Sumber: Instagram @agri_kita


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini