Ijazah Doa Abah Guru Sekumpul untuk Mengetahui Makanan yang Dikonsumsi Halal atau Haram

- 5 April 2022, 18:50 WIB
Potret Abah Guru Sekumpul saat sedang makan.
Potret Abah Guru Sekumpul saat sedang makan. /instagram.com/@petuahaswaja


GRESIK TODAY - Makanan atau minuman yang kita konsumsi sering kali tidak kita ketahui halal atau haramnya yang bisa disebut dengan subhat.

KH Muhammad Zaini Abdul Ghani (Abah Guru Sekumpul) mempunyai Ijazah doa amaliyah yang selalu dibaca untuk mengetahui status keberkahan suatu makanan atau minuman.

Doa ini yang diberikan Abah Guru Sekumpul ini didapatkan dari salah satu gurunya yakni Guru Bangil.

Baca Juga: Kisah Sayyidah Nafisah Guru Imam Syafi'i yang Menjadi Salah Satu Imam Mahzab Paling Banyak Diikuti

Baca Juga: Doa Puasa Hari Ke 4 Ramadhan, Keutamaannya Diberi Surga Khuld dengan 70 Ribu Istana dan Rumah Berisi Bidadari

Berikut ini doa yang diijazahkan Guru Bangil kepada Abah Guru Sekumpul:

بِسْم ِاللهِ الَّذِيْ لاَ يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الاَرضِ وَلاَ فِي السَّمَاء وَهُوَ السَّمِيْعُ العَلِيْم

" Bismillah Hilladhi La Yadhurru Ma'asmihi Sya'un Fil Ardhi wala Fi Sama'i wa Huwa Sami'ul 'Alim".

Cara mengamlakan doa tersebut dibaca sebanyak 3 kali sesudah shalat Shubuh dan 3 kali sesudah shalat Ashar.

Fadhilahnya dan keutamaan membaca doa tersebut adalah Insya Allah dihindarkan  dari segala bahaya segala penyakit serta terhindar dari kerugian.

Baca Juga: Bibir Kering Saat Puasa? Jangan Dikelupas! Tapi Lakukan Hal Berikut Ini

Baca Juga: Menu Buka Puasa 'Anti Mainstream', Coba Resep Es krim Mochi yang Berasal dari Kue Tradisional Jepang

Serta dibaca 7 kali sebelum makan dan minum, fadhilahnya Insya Allah dibukakan hijab (penutup) mana yang Halal yang subhat dan yang haram.

Jika makanan itu berasal dari yang haram kita dibukakan Hijab oleh Allah SWT, makanan itu berubah menjadi ulat dan cacing (hanya kita yang melihat sedangkan orang lain tidak melihat), Wallahu A'lam.***

Editor: Abdulloh Nasrul Umam

Sumber: instagram @petuahaswaja


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah