Profil Ernando Ari, Kiper yang Dua Kali Tepis Tendangan Pinalti saat laga Indonesia vs Malaysia SEA Games 2021

- 22 Mei 2022, 23:05 WIB
Ernando Ari yang tampil apik di pertandingan Indonesia vs Malaysia.
Ernando Ari yang tampil apik di pertandingan Indonesia vs Malaysia. /instagram.com/@nandoariiiss

GRESIK TODAY - Profil Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari tampil gemilang saat laga Indonesia vs Malaysia dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021.

Pada laga krusial tersebut Ernando sukses dua kali menepis tendanga pemain Malaysia di babak adu pinalti.

Ernando berhasil mengagalkan tendangan pertama Malaysia yang di eksekusi Muhamamad Hadi Fayyadh.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Indonesia vs Malaysia 4-3, Ini Daftar Pemain yang Sukses Cetak Gol di Babak Adu Pinalti

Pemain yang juga kiper Persebaya Surabaya ini berhasil menepis tendangan penendang ketiga Malaysia, Luqman Hakim.

Ernando membaca dengan baik arah tendangan dan membuat skor saat itu unggul Indonesia 3-2.

Indonesia pun berhasil memastikan meraih medali usai empat penendang Indonesia sukses mencetak gol di babak pinalti dan skor akhir menjadi 4-3.

Baca Juga: Skor Hasil Pertandingan Persebaya vs Persis Solo 1-2, Samsul Arif Jadi Mimpi Buruk Bajol Ijo dan Cetak 2 Gol

Penampilan apik Ernando Ari tentu membuat orang penasaran siapa sebenarnya Ernando Ari, dari mana berasal, usia, dan status serta bagaimana karir sepak bolanya hingga berhasil tampil luar biasa.

Halaman:

Editor: Abdulloh Nasrul Umam


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x