PSIS Semarang Dirumorkan Tertarik dengan Marselino Ferdinan, Usai Gaet Taisei Marukawa dan Oktafianus Fernando

- 16 Mei 2022, 20:40 WIB
PSIS Semarang dirumorkan tertarik datangkan Marselino Ferdinan.
PSIS Semarang dirumorkan tertarik datangkan Marselino Ferdinan. /instagram.com/@bolapersebaya

GRESIK TODAY - Marselino ferdinan kini menjadi salah satu pemain Persebaya Surabaya dirumorkan diminati PSIS Semarang.

Usai mendatangkan Taisei Marukawa dan Oktafianus Fernando PSIS Semarang kembali dikaitkan dengan salah satu pemain Persebaya lainnya, Marselino Ferdinan.

Penampilan apik Marselino Ferdinan di Persebaya dan juga timnas Indonesi memang menjadi salah satu daya tarik bagi beberapa klub besar Indonesia.

Baca Juga: Lagu Indonesia Raya Dinyanyikan Bersama Lagu Kebangsaan Thailand, Saat Sama-sama Dapat Emas di SEA Games 2021

Dilansir dari instagram @surabayabalbalan, setelah mendapatkan sang kakak Oktafianus Fernando kini PSIS dikabarkan ingin membawa adiknya juga Marselino Ferdinan ke Semarang.

Beberapa akun fansbase PSIS juga mengunggah rumor ketertarikan tim PSIS Semarang pada pemain muda Persebaya tersebut.

"Outfitnya bikin bingung ygy berikut foto adik dari Ofan Marselino disela waktu membela timnas di Vietnam kabarnya sedang didekati @psisfcofficial jika berhasil mungkin dilepas oleh @officialpersebaya" tulis @info.psis.semarang pada 15 Mei 2022.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Persebaya Surabaya vs Persis Solo yang Sudah Keluar, Harga Mulai Rp75 Ribu dan Rp350 Ribu

Namun hingga kabar ini ditayangkan belum ada pernyataan resmi dari manajemen PSIS Semarang terkait rumor yang beredar.

Namun jika melihat beberapa waktu lalu terkait Marselino Ferdinan yang dipagari oleh manajemen Persebaya agar tidak berpindah ke tim lokal, sepertinya akan sulit sang pemain untuk pindah ke klub Indonesia.

Menanggapi rumor tersebut baiknya kita kembali mengingat pernyataan manajemen Persebaya yang menjelaskan bahwa Marselino Ferdinan tidak akan dilepas jika pindah ke tim lokal.

Halaman:

Editor: Abdulloh Nasrul Umam


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x