Jadwal Lengkap Agenda Pra Musim Persib Bandung, Dimulai Awal Mei Juga Ada Sesi Pemotretan

- 21 April 2022, 21:57 WIB
Latihan Persib Bandung saat kompetisi liga 1 musim lalu.
Latihan Persib Bandung saat kompetisi liga 1 musim lalu. /PERSIB/

GRESIK TODAY - Persib Bandung akan memulai persiapan Pra Musim menjelang musim baru kompetisi kasta tertinggi Liga 1.

Pelatih Robert Alberts mengatakakan agenda Pra Musim Persib telah disusun dengan sistematis.

Jadwal latihan Persib Bandung sendiri akan dimulai setelah Hari Raya Idul Fitri mendatang.

Baca Juga: PSS Sleman Resmi Umumkan Hambali Tolib Menjadi Pemain Baru, Usai Hengkang dari Persebaya Surabaya

Skuad Maung Bandung melakasanakan latihan perdana tanggal 16 Mei mendatang.

Sepekan sebelum tanggal tersebut tepatnya pada tanggal 10 Mei, para pemain harus sudah berada di Kota Bandung untuk menjalani serangkaian tes medis.

Pas tanggal tersbut, para pemain Persib juga sudah harus menyelesaikan urusan pribadinya seperti menentukan tempat tinggal bagi pemain baru, atau keperluan lainnya yang berkaitan dengan manajemen seperti pemotretan.

"Kami akan memulai latihan di hari Senin tanggal 16 (Mei). Dan sepekan sebelum tanggal 16, atau tepatnya di tanggal 10 semua pemain harus sudah kembali berkumpul di Bandung dan akan melakukan serangkaian tes, Jadi akan melakukan tes medis,” ujar Robert Alberts dikutip dari ligaindonesiabaru.com.

Baca Juga: Link Pendaftaran MOTIS 2022, Mudik Gratis Sepeda Motor, Tersedia 9280 Kuota Lintas Utara dan Selatan

"Lalu di pekan itu juga pemain akan mengurus keperluannya dengan klub atau misalnya mencari rumah baru. Jadi di tanggal itu kami sudah berada di Bandung namun tidak langsung berlatih,” sambung Robert.

Robert juga mengatakan bahwa berharap para pemain disiplin dan mengikuti semua agenda yang telah terjadwal.

Ia berkeinginan seluruh pemain bisa fokus dalam pra musim agar tujuan musim depan tercapai dengan baik.

Baca Juga: Trofeo dan Piala Wali Kota Surabaya Rencananya di Gelar Mei Mendatang, Bakal Diikuti Tim Liga 1 dan Liga 2

“Diharapkan seluruh keperluan selesai di pekan tersebut dan ketika memulai latihan, semuanya bisa fokus ke latihan perdana,” ungkapnya.

Persib saat ini meliburkan para pemiannya dan juga fokus untuk perburuan pemain baru.***

Editor: Abdulloh Nasrul Umam

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini