Nasib Egy Maulana Fikri dan Witan Sulaeman Menyedihkan Lantaran Gaji Selama Tujuh Bulan Belum dibayarkan

- 10 April 2022, 02:01 WIB
Egy Maulana dan Witan Sulaiman
Egy Maulana dan Witan Sulaiman /FK Senica /@FKSenica

GRESIK TODAY - FK Senica adalah tim sepak bola Slowakia, yang berbasis di kota Senica. Klub ini didirikan pada tahun 1921.

Akhir-akhir ini club Senica lagi terkena masalah karena ada beberapa pemainya yang mogok lantaran belum menerima gaji beberapa bulan.

Kita tahu bahwa pemain Indonesia seperti Egy Maulana dan Juga Witan Sulaeman memperkuat tim FK Senica.

Menyedihkan, klub FK Senica yang dihuni Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman belum membayar gaji pemain hingga tujuh bulan.

Dilansir dari Sport, Presiden Asosiasi Pemain Sepak Bola di Slovakia (UFP), Jan Mucha Jr, memaparkan hal tersebut setelah menjalin komunikasi dengan anggota tim FK Senica.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Amerika dan Berikut Daftar Klasemennya, Aleix Espargaro Masih di Pucuk

"Kami baru tahu. Ini adalah utang kepada semua karyawan, dengan sekitar 70 persen berutang kepada pemain tim A. Sayangnya angka itu cukup tinggi. Yang bisa saya katakan adalah beberapa pemain kehilangan gaji mereka tiga bulan, sementara beberapa lain ada yang tujuh bulan," kata Mucha.

Pelatih FK Senica, Pavel Sustr, juga telah mengumumkan ada pemain yang sudah memilih tak bermain membela klub berjuluk Zahoraci tersebut.

Sementara ada pula yang masih bersedia mengenakan seragam Senica dan bermain di ajang liga dan piala Slovakia seperti Egy dan Witan.***

Editor: Ade Irwansah

Sumber: instagram @ulasantimnas


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini