Dampak Invasi Rusia, Petenis Ukraina Enggan Bermain di Babak 32 Besar Monterrey Open.

- 2 Maret 2022, 15:06 WIB
Petenis Ukraina Elina Svitolina.
Petenis Ukraina Elina Svitolina. /ANTARA


GRESIK TODAY - Elina Svitolina Petenis Ukraina tidak berkenan bermain dengan petenis Rusia
Anastasia Potapova di babak 32 besar Monterrey Open.

Svitolina mengatakan baru akan bermain jika pemain Rusia mematuhi keputusan dari Komite Olimpiade Internasional (IOC).

IOC sendiri telah mengeluarkan keputusan pelarangan pengibaran bendera nasional Rusia dan Belarus pada acara olahraga internasional.

Baca Juga: Tha Batman, Telah Tayang di Indonesia, Berikut Jadwal Tayang Terbaru Tanggal 3 Maret 2022 Bioskop Gresik

Ini merupakan buntut konflik yang terjadi antara kedua negara yang kini tengah dilanda krisis keamanan.

"Kami para petenis Ukraina meminta ATP, WTA, dan ITF untuk mengikuti rekomendasi IOC dengan menerima warga negara Rusia atau Belarus hanya sebagai atlet netral tanpa menampilkan simbol, warna, bendera, atau lagu kebangsaan apa pun," kata Svitolina seperti dilansir dari antaranews.com pada 1 Maret 2022.

IOC juga melarang atlet dan ofisial Rusia dan Belarusia berkompetisi dalam berbagai perhelatan yang digelar.

Keputusan itu yang mendasari Svitolina pun ikut mengeluarkan pendapatnya dalam ranah pertandingan yang sedang dia ikuti.

Baca Juga: Doa Ketika Mendengar Suara Halilintar, Hindari Mengumpat Perbanyaklah Berdoa

"Oleh karena itu, saya ingin mengumumkan tidak akan bermain besok di Monterrey atau pertandingan lainnya melawan petenis Rusia atau Belarus sampai organisasi kami mengambil keputusan yang diperlukan," Svitolina menjelaskan.

Selain Svitolina, petenis putri Ukraina lainnya seperti Marta Kostyuk dan Lesia Tsurenko juga meminta WTA untuk menarik semua turnamen dari Rusia menyusul invasi ke Ukraina.***

Editor: Abdulloh Nasrul Umam

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah